Senin, 12 Februari 2018
Sekarang lah Waktu yang Tepat Masuk Bursa
Seperti yang sobat ketahui, akibat keputusan Donald Trump menunjuk Jerome Powel menjadi ketua The FED, pasar saham wallstreet menjadi anjlok akibat kekhawatiran investor maupun pelaku pasar tentang kenaikan suku bunga The FED yang disebabkan berkurangnya jumlah pengangguran di Amerika. Hal ini berimbas pula pada IHSG atau Index harga saham gabungan di bursa efek Indonesia. Walau secara fundamental perekonomian mikro dalam negeri Indonesia masih berprospek cerah, pengaruh dari perekonomian global atau makro memberi dampak walau tidak terlalu signifikan. Sebagai seorang investor atau trader saat ini sebenarnya adalah peluang emas untuk masuk, dimana harga-harga saham sedang terdiskon cukup banyak dan sebagian hampir mencapai support kuatnya. Seiring berjalannya waktu dan isu-isu akan segera terlewati maka bursa saham wallstreet diperkirakan kembali rebound ke jalur bullish-nya dimana biasanya akan diikuti oleh bursa-bursa saham di seluruh dunia termasuk Indonesia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar